Pendapatan Naik, APBD-P pun Naik

Pendapatan Naik, APBD-P pun Naik

detaktangsel.comSETU - Rapat Paripurna DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dalam rangka Penyampaian Pengantar Nota Keuangan Tentang Raperda Perubahan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2014 oleh Walikota Airin Rachmi Diany dan Wakil Walikota Benyamin Davnie kepada DPRD Kota Tangsel, Senin (13/10) seakan mengejar asa diujung pengharapan pemenuhan kebutuhan masyarakat.

Betapa tidak, ketika hampir seluruh jajaran Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) tersengal-sengal menuntaskan seluruh program dan kegiatan dari anggaran murni tahun 2014 (APBD) yang beresiko 'menghasilkan' Sisa Lebih Penggunaan Anggaran (Silpa) cukup tinggi, perkirakan pengamat bisa mencapai lebih dari Rp 1 Triliun di akhir Triwulan Ke-empat mendatang.

Dalam Rapat Paripurna tersebut, Walikota Tangsel menjelaskan, dengan adanya Perubahan Kebijakan Umum APBD dan Prioritas Plafon Anggaran Perubahan APBD yang telah disepakati bersama (Pemkot dan DPRD)
Tanggal 29 September 2014, maka dalam Raperda tentang APBD Perubahan (APBD-P) pun terjadi perubahan yang signifikan.

Dari sektor Pendapatan, menurut Airin terjadi peningkatan sebesar Rp 202.540.119.947,- dari semula Rp 1.948.924.605.460,-, atau naik sekitar 10,39% dengan rincian, sbb :
A) Target Pendapata Asli Daerah (PAD) Rp 799.986.968.180,- meningkat sebesar Rp 66.968.411.029,- atau naik 8,37% menjadi Rp 866.955.379.209,-, bersumber dari :

1. Target Pajak Daerah sebesar Rp 703.500.000.000,- meningkat Rp 22.800.000.000,- atau naik 3,24% menjadi Rp 726.300.000.000,-

2. Target Retribusi Daerah sebesar Rp 74.441.330.000,- meningkat Rp 14.422.074.000,- atau naik 19,37% menjadi Rp 88.863.404.000,-

3. Target Lain-lain PAD yang Sah sebesar Rp 22.045.638.180,- meningkat Rp 29.746.337.029,- atau naik 134,93% menjadi Rp 51.791.975.209,-

B) Dana Perimbangan yang semula dianggarkan sebesar Rp 697.127.312.487,- meningkat sebesar Rp 256, 231.893,- atau naik 0,04% menjadi Rp 697.383.544.380,-, bersumber dari :

1. Target Dana Bagi Hasil Pajak/Bukan Pajak semula Rp 106.725.375.487,- meningkat Rp 256.231.893,- atau naik 0,24% menjadi Rp 106.981.607.380,-

2. Proyeksi Dana Alokasi Umum (DAU) sebesar Rp 566.429.457.000,- diperkirakan ajeg, tidak ada perubahan.

3. Proyeksi Dana Alokasi Khusus (DAK) diperkirakan juga ajeg sebesar Rp 23.972.480.000,-

C) Target Lain-lain Pendapatan Daerah yang Sah sebesar Rp 451.810.324.793,- meningkat Rp 135.315.477.025,- atau naik 29,95% menjadi Rp587.125.801.818,- yang bersumber dari : Dana Bagi Hasil Pajak dari Provinsi dan Pemda Lainnya meningkat 1,10% menjadi Rp 4.671.033.025,-; Dana Penyesuaian dan Otonomi Khusus juga meningkat 429,08% menjadi Rp 133.704.247.000,-; dan Bantuan Keuangan dari Provinsi atau Pemda Lainnya yang semula belum dianggarkan pada perubahab APBD ditargetkan mencapai Rp 22.211.124.000,-

"Secara keseluruhan Rencana Perubahan Belanja Daerah meningkat sebesar Rp 203.955.779.702,-, atau 8,18% dari APBD awal sebesar Rp 2,493.574,.062,-" papar Walikota Tangsel.

Menurutnya, anggaran tersebut diperuntukkan bagi kegiatan Belanja Tidak Langsung (BTL) semula sebesar Rp 135,911.604.122,29,- naik 26,11% atau sebesar Rp 520.458.335.051,- menjadi Rp 656.369.939.173,59,-. Dengan kata lain, Anggaran BTL menyerap 24,33% dari total belanja, meliputi Belanja Pegawai Rp 78.131.270.645,69; Belanja Hibah sebesar Rp 17.455.400.000,-; Belanja Bantuan Sosial sebesar Rp 20,288.1 Miliar; Belanja Bantuan Keuangan kepada Provinsi/Kabupaten/Kota, dan Pemerintahan Desa sebesar Rp 722.638.422,-; dan Belanja Tidak Terduga berkurang sebesar Rp 2.505.147.673,10,- atau berkurang 60,10% dari anggaran semula.

Sementara itu, Belanja Langsung (BL) semula sebesar Rp 1.973.115.727.409,- atau 79,13% menjadi Rp 2.041.159.902.988.58,- pada APBD Perubahan, atau 75,67% dari total belanja.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online