Dinas Koperasi Dan UKM Kota Tangsel Kembangkan Potensi Wirausaha Muda
detaktangsel.com SERUT - Dalam upaya mengembangkan dan menciptakan peluang kerja di masa yang akan datang, Dinas Koperasi Dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini memberikan dorongan dan fasilitas untuk para generasi muda kota Tangsel untuk terjun dan menggeluti dunia wirausaha.
Seperti halnya yang dikatakan Kepala Dinas Koperasi Dan UKM, Warman Syanudin, pihaknya akan terus mengembangkan dan memfasilitasi potensi-potensi generasi muda untuk dapat berwirausaha sehingga kedepan para pemuda tidak lagi beramai-ramai mencari lapangan pekerjaan tapi akan menciptakan lapangan pekerjaan.
"Harapan kami, kedepan pemuda bukan lagi mencari pekerjaan, tapi bagaimana mampu membuka peluang pekerjaan," kata Warman.
Beberapa upaya yang telah dilakukan oleh Dinas Koperasi Dan UKM Kota Tangsel dalam mengembangkan wirausaha muda diantaranya yaitu melakukan diskusi dengan berbagai kalangan anak muda seperti dengan para mahasiswa yaitu Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Pamulang, Pemuda Muhammadiyah, serta pemuda lainnya secara keseluruhan.
Selain itu, pihaknya juga telah memberangkatkan puluhan pemuda Tangsel untuk mengikuti Bimbingan Teknis (Bintek) sablon yang berada di Kota Bandung."kami juga memberangkatkan puluhan pemuda untuk menjalani bintek sablon di Bandung. Di Bandung sendiri selama dua hari hingga jumat ini," jelas Warman. (08/04/2015).
Selama Bintek, lanjut Warman, puluhan pemuda dan mahasiwa akan mendalami usaha sablon tersebut. Sablon bukan hanya untuk baju, namun saat ini sudah banyak media yang dapat menjadi sarana sablon. Hal seperti itulah yang menjadi peluang dalam menentukan wirausaha.
"Memilih Bandung karena dunia fashion tumbuh kembang dengan subur, salah satu hasil sablon yakni C59 yang sudah kenamaan. Hasilnya pun sangat bagus, itu mengapa kami memilih untuk mengirimkan pemuda ke Bandung,"lanjut Warman.
Setelah mengikuti Bintek di Bandung, para generasi muda akan disalurkan dibeberapa perusahaan sablon di Tangsel yakni di kawasan Ciputat dan Pamulang. Hal ini sebagai bentuk implementasi dan pendalaman dibidang keahlian, sehingga menjadikan sablon lebih menarik.
"Kawasan Tangsel memang sudah banyak pelaku sablon dengan mesin besar. Pemuda inilah nanti dapat bergabung dengan mereka, melalui ilmu sablon dengan kreasi-kreasi menarik, maka dapat diserap."Paparnya.
Pihaknya optimis di Kota Tangsel semakin banyak wirausaha yang tumbuh dan berkembang nantinya. Pasalnya, sejak dini para generasi mudah telah dibekali ilmu, gambaran, keterampilan, serta peluang. Maka pemuda akan banyak tertarik dan terjun menjadi wirausaha.
Advertorial Dinas Koperasi dan UKM Tangsel