Pemerintah Acuh Terhadap Jalan yang Rusak
detaktangsel.com- TANGSEL, Beberapa ruas jalan dari dan menuju Lebak Bulus terlihat rusak dan tidak ada perbaikan jalan. Bahkan tidak ada tempat untuk resapan air, ini lah salah satu penyebab jalan rusak.
Seperti yang terlihat di depan pom bensin Cirendeu, Tanggerang Selatan. Jalan berlubang yang sudah lebih dari 2 bulan lamanya tidak di perbaiki. Bahkan lubang tersebut kerap menjadi masalah untuk pengendara motor yang melintas.
"Sering di depan itu kecelakaan, karena gabisa hindari lubang yang besar ya mau tidak mau dihantam lubangnya. Alhasil pengendara jatuh," ucap Edy petugas pom bensin.
Di depan Seven Eleven, Cirendeu pun keadaannya tidak jauh berbeda. Jalan berlubang serta genangan air sering menjadi masalah bagi pengendara kendaraan. Kemacetan pun tidak terhindarkan di jam sibuk jika melewati jalan tersebut.
"Wah pasti macet, setiap pagi dan malam. Akibat jalan yang rusak itu mau tidak mau mobil ataupun motor mencoba hindari. Jadi nya keadaan lalu lintas disini jadi berantakan," ucap Rido petugas parkir Seven Eleven.
Jalan tersebut merupakan jalan provinsi dibawah Dinas Bina Marga dan Tata Ruang Provinsi Banten, sehingga sampai saat ini tidak terlihat proses perbaikan jalan yang dilakukan. Sungguh sangat disayangkan melihat jalur ini merupakan akses keluar - masuk ke Jakarta. (Ino)