Ikut Berperan Dalam Penanggulangan Covid, Pemkot Tangsel Apresiasi Kerja Insan Pers
detakbanten.com, TANGSEL-Sebuah kelompok kerja wartawan di Kota Tangsel, menggelar webinar bertajuk 'Keluar Dari Zona Merah, Bangkit Dari Covid-19'. Webinar tersebut digelar dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) di Jakarta beberapa hari lalu.
Gelaran yang berlangsung secara online di ruang Blandongan Balaikota Tangsel itu, di ikuti Penjabat (Pj) Sekda Kota Tangsel Bambang Noertjahyo, Koordinator Rumah Lawan Covid-19 Suhara Manullang, dan Kepala Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) pada Dinas Kesehatan Kota Tangsel, Tulus Muladiyono.
Ketiga pejabat dilingkup Pemkot Tangsel itu, dalam paparannya banyak mengupas soal program pemerintah dalam upaya bangkit dari keterpurukan akibat terjangan wabah covid-19, mulai dari ketersediaan fasilitas karantina di Rumah Lawan c
Covid-19 Tandon Coater hingga ke persoalan vaksinasi Covid.
Pj Sekda Kota Tangsel Bambang Noertjahjo pun mengapresiasi kegiatan yang digelar oleh para jurnalis yang biasa ngepos di lingkup Pemkot Tangsel dan sekitarnya itu. Sebab dengan kegiatan tersebut, Pemkot dan para insan pers bisa mendapatkan serta memberi berita yang mengedukasi masyarakat Tangsel.
"Senang saya dengan kegiatan ini, artinya banyak cara untuk bisa mendapat dan memberi, mendapat berita dan memberi berita tidak selamanya harus memberikan rilis berbentuk kertas saja," ungkap Bambang di ruang Blandongan Pemkot Tangsel, Senin (15/2/2021).
Bambang pun akan mengusulkan bila kegiatan yang dilakukan insan pers ini dapat dilakukan secara rutin mrlalui webinar. Sebab, Bambang menilai kegiatan tersebut bisa menjadi ajang interaksi antara pemkot dengan insan pers.
"Ini perlu dipikirkan bagaimana kegiatan ini bisa rutin dilakukan. Saya akan bicara ke Kominfo agar bisa lebih sering ngobrol dengan media seperti ini. Asyik kita bisa berinteraksi tidak ada pembiasan informasi, kita juga kan suka pusing berita hoaks. Kalau begini kan bisa langsung dikonfirmasi," ujar dia.
Sementara itu, Ketua Pokja Wartawan Harian Kota Tangsel A Rizki Suhaedi menjelaskan, jika di masa pandemi covid-19 insan pers sangatlah penting untuk membantu informasi soal penanganan wabah Covid-19.
"Untuk saat ini peran pers di masa pandemi cukup penting untuk memberikan informasi, sehingga tidak ada informasi yang simpang siur mengenai program pemerintah dalam penanganan covid-19. Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini, Insya Allah kita bisa mendapatkan informasi secara utuh seputar covid-19," ungkap Rizki.
Ditempat yang sama, Ketua Panitia Webinar HPN 2021 Hasan Kurniawan mengaku sangat berterima kasih kepada semua awak media serta narasumber yang sudah sharing mengenai penanggulangan covid-19 di Kota Tangsel.
Menurut Hasan, dari paparan materi yang disampaikan oleh ketiga pejabat yang dijadikan narasumber itu, dinilai sangat menarik dan penting untuk disampaikan kepada masyarakat. Hasan pun optimis jika pandemi Covid-19 akan segera berakhir.
"Kami optimistis pandemi covid-19 akan berlalu. Sekarang yang paling penting, bagaimana kita melihat kedepan dan Tangsel bisa bangkit dari pandemi," pungkas Hasan. (Doni)