Musim Kemarau, Puluhan Warga di Kecamatan Setu Kesulitan Air Bersih

Musim Kemarau, Puluhan Warga di Kecamatan Setu Kesulitan Air Bersih

detaktangsel.com SETU--Kemarau panjang yang terjadi tahun ini, membuat ratusan warga di Kampung Koceak, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengaku kesulitan mendapatkan air bersih.

Dani salah satunya, dirinya mengatakan bahwa sudah tiga bulan terakhir ini, sumber mata air di rumahnya sudah tidak mengeluarkan air lagi.

"Sudah tiga bulan, biasanya kita pakai air sumur, tapi sekarang sudah ngak lagi, sumurnya kering," katanya di jumpai di Mushola Nurul Huda, RT 006 RW 002, Kamis (22/8/2019).

Dia bilang, untuk kebutuhan sehari-hari, Dani dan puluhan warga lainnya membeli air mineral untuk minum dan untuk keperluan lainnya.

"Kalo mandi kita pake air kali," ujarnya singkat.

Berdasarkan laporan dari Badan Meteorologi, Klimatologi, Geofisika Stasiun Klimatologi (BMKG) Klas II Kota Tangael, terdapat beberapa daerah di Kota Tangsel yang masuk dalam data peringatan dini kekeringan meteorologis, yang ditentukan berdasarkan Hari Tanpa Hujan (HTH).

Dalam data itu, Kecamatan Pondok Aren dan Serpong dinyatakan siaga dengan HTH lebih dari 31 hari. Sementara Kecamatan Ciputat dinyatakan awas dengan HTH lebih dari 61 hari.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online