Perbakin Agendakan Sosialisasi Menembak Di Sekolah - Sekolah
detakserang.com– SERANG, Kurang memasyarakatnya olahraga menembak saat ini, membuat Pengurus Cabang Persatuan Menembak dan Berburu (Pengcab Perbakin) Kota Serang mulai merumuskan agenda baru. Rencananya, mereka akan melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah.
Ketua Umum Pengcab Perbakin Kota Serang, Sofyan Hendrawan mengatakan, itu langkah jitu, agar olahraga menembak bisa memasyarakat. "Kita harus mengajarkan kepada pada siswa dan siswi bahwa olahraga menembak itu, bukan hanya untuk kalangan orang kaya yang paradigmanya seperti itu saat ini," papar Sofyan, Jumat (11/4).
Pria yang kerap disapa Opan itu yakin, bila berhasil melakukan sosialisasi di sekolah-sekolah, dalam hitungan tahun, olahraga menembak bisa memasyarakat seperti halnya cabang olahraga sepakbola.
"Pokoknya, itu target saya. Insyalallah, dalam waktu dekat segera kit canangkan, ucapnya.
Terpisah, Sekretaris Umum Pengurus Provinsi (Pengprov)Perbakin Banten, Totok Sulistianto, menyambut baik langkah Pengcab Perbakin Kota Serang itu. "Seharusya memang seperti itu. Jika tidak, mau sampai kapan olahraga menembak selalu kalah saing dengan cabang olahraga lainnya," kata Totok.