Partai Nasdem Geruduk KPUD Kota Depok

Depok- Simpatisan dan caleg Nasdem Depok Geruduk KPUD terkait Pengusiran di Lapangan Merah,Minggu (16/3) Depok- Simpatisan dan caleg Nasdem Depok Geruduk KPUD terkait Pengusiran di Lapangan Merah,Minggu (16/3)

detaktangsel.com- PANCORAN MAS,  Ratusan simpatisan dan puluhan Caleg Partai Nasdem, dan pengurus Dewan Perwakilan Daerah (DPD) mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Depok, Minggu (16/03).

Hal ini disebabkan karena adanya tuntutan dari partai Nasdem terkait masalah lahan berkampanye. Jack El Tobing, ketua pemenangan pemilu DPD Nasdem menyesalkan kelalaian koordinasi pihak KPUD dengan Pemerintah Kota (Pemkot) untuk mempersiapkan lahan kampanye bagi Partai Politik.

"Tadi pagi kita sampai di lapangan merah, dan ternyata kita diusir. Ini hari pertama, apakah nantinya partai Nasdem akan dipersulit lagi?," tegas Jack dalam orasinya.

Jack berharap, agar pihak KPUD menyampaikan kepada Pemkot untuk melakukan restorasi lapangan merah, Juanda. Menurutnya, kecamatan Cimanggis, Pancoran Mas, dan Sukmajaya adalah zona wilayah kampanye partai Nasdem.

Menanggapi hal ini, Titik Nurhayati, ketua KPUD Depok menyatakan permohonan maaf kepada partai Nasdem atas kelalaian tersebut. Pihaknya akan berusaha untuk berkoordinasi dengan Pemkot untuk penyediaan lahan kampanye.

"Tadi pagi kami sudah telepon Walikota, agar ada upaya cepat untuk berkoordinasi. Karena, bukan kapasitas kami seluruhnya untuk menyediakan tempat," jelas Titik di depan perwakilan kader Nasdem.

Titik juga berjanji akan mengadakan rapat pleno dengan perwakilan DPD partai Nasdem untuk membicarakan penambahan jatah kampanye. Pasalnya, pihak partai Nasdem tidak menghitung jatah kampanye putaran pertama ini.

"Kami akan lakukan pleno dengan DPD Nasdem untuk masalah penambahan. Karena pada prinsipnya saya setuju, menurut Surat Keterangan (SK) Pemilu bahwa seluruh partai politik berhak mendapatkan lima kali putaran kampanye," tambahnya.

Setelah puas mendapat penjelasan dari pihak KPUD, seluruh simpatisan dan kader partai Nasdem membubarkan diri dengan damai. (Dan)

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online