APBD Tahun 2023 Kota Tangerang Selatan Meningkat 7,87%

APBD Tahun 2023 Kota Tangerang Selatan Meningkat 7,87%

detaktangsel.com TANGSEL - DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar rapat paripurna Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2023 pada masa sidang III Tahun 2022/2023, bertempat di Gedung DPRD Kota Tangerang Selatan, Senin (11/9).

Rapat paripurna yang dihadiri Anggota DPRD Kota Tangsel tersebut dipimpin Ketua DPRD Kota Tangsel H. Abdul Rasyid S.Ag, M.Ap, serta didampingi oleh Wakil Ketua I Iwan Rahayu,SE dan Wakil Ketua III H. Mustopa, MA.

Hadir pula Fraksi-fraksi diantaranya Fraksi Partai Golkar, Fraksi PDI Perjuangan, Fraksi Partai Gerindra, Fraksi Partai Keadilan Sejahtera, Partai Demokrat, Fraksi Partai Solidaritas Indonesia, dan Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa.

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Abdul Rasyid menyampaikan, bahwa rapat paripurna hari ini sebagai tindak lanjut atas usulan Pemerintah Daerah Kota Tangsel berdasarkan Surat Wali Kota Tangsel tanggal 07 September 2023 Nomor 900.1.1.4/3557/BKAD/2023 tentang Penyampaian Pengantar dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2023.

Rencana APBD 2022, lanjut Abdul Rasyid, semula dianggarkan sebesar Rp 3.737.609.945.508,00, bertambah sebesar 7,87% atau sebesar Rp 294.053.577.730,00 menjadi Rp 4.031.663.523.238,00.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online