Airin Kecewa, Program Bedah Rumah Tak Sesuai Harapan

Airin Kecewa, Program Bedah Rumah Tak Sesuai Harapan

detaktangsel.com SERUT -  Walikota Airin Rachmi Diany, mengungkapkan bahwa program perbaikan rumah reyot menjadi layak huni jauh dari harapannya. Banyak kondisi fisik konstruksi bangunan jadi tidak sesuai dengan rencana awal.

"Hasil evaluasi 2014, bangunan bedah rumah tidak puas. Bangunannya tidak sesuai dengan keinginan kita," ungkapnya, saat Musrenbang di Kecamatan Serpong Utara, Jumat (12/3/2015).

Menurutnya, untuk Tahun Anggaran 2014 lalu Pemkot Tangsel membuat program bedah rumah sebanyak 15 unit yang tersebar di tujuh wilayahkecamatan. Menurutnya, saat ini sudah dinikmati masyarakat yang kurang mampu meskipun diakui Airin bangunannya tidak sesuai dengan gambar perencanaanya.

Airin tegaskan, akhirnya ia memutuskan untuk mengubah sistem dan mekanisme pelaksanaan program bedah rumah mulai tahun ini. Pemkot Tangsel hanya akan melakukan belanja barang, seperti pengadaan material dan gaji tukang bangunan.

"Polanya diubah, tidak dipihak-ketigakan. Nantinya, masyarakat langsung yang akan mengerjakan. Untuk desain rumah, dari kami. Jadi polanya seperti Program Nasional Pemberdayaan masyarakat (PNPM)," katanya.

Kebijakan perubahan pola sesuai dengan aturan Permendagri No 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah. Selain itu, diakuinya hal itu juga diatur dalam Peraturan Presiden (Perpres) 70 Tahun 2012 tentang tentang Pengadaan Barang Jasa Pemerintah.

"Jadi aturan sudah ada, kita tidak melabrak aturan. Dengan pola demikian, kita harapkan kontrol yang dilakukan akan lebih mudah dan pengawasan lebih maksimal," ungkapnya.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online