Tempat Makan di Semarang yang Wajib Dikunjungi, Sudah Pernah ke Sini?

Kota Semarang Kota Semarang djkn.kemenkeu.go.id

detaktangsel.com Seperti yang kita ketahui bersama, selain kaya akan keindahan alam, Indonesia juga kaya akan aneka macam makanan yang menggoyang lidah. Maka dari itu, kurang lengkap rasanya menikmati liburan ke suatu tempat tanpa mencicipi aneka makanan. Itu juga berlaku saat kalian mengunjungi Kota Semarang.

Selain banyak tempat wisata yang bisa kalian kunjungi, di Semarang juga banyak lho tempat makan yang rugi jika dilewatkan begitu saja. Pasti penasarankan? Yuk langsung saja simak rekomendasi berikut ini.

Simpang Lima

Keramaian Simpang Lima Semarang memang baru terlihat saat sore menuju malam hari. Tempat yang mempunyai nama asli Lapangan Pancasila ini sejak lama menjadi tempat berkumpulnya warga kota Semarang, terlebih lagi saatvakhir pekan tiba. Dari dulu hingga kini, Simpang Lima terkenal sebagai tempat berkumpulnya para pecinta kuliner. Bukan tanpa alasan memang, banyak pedagang kaki lima menawarkan aneka macam makanan, mulai dari makanan khas Semarang sampai makanan terkenal dari luar daerah. So, jangan lewatkan untuk berkunjung ke tempat wisata di Semarang yang satu ini ya.

Joglo Agung Resto dan Gallery
Ingin menyantap makanan tanpa kebesingan kota? Cobalah untuk mengunjungi tempat wisata di Semarang yang terletak di Bandungan, Kabupaten Semarang, yakni Joglo Agung Resto dan Gallery. Karena suasana tempatnya yang terkesan romantis, tak heran jika tempat makan ini selalu ramai dikunjungi oleh muda mudi terlebih lagi saat akhir pekan.

Yang membuat Joglo Agung Resto dan Gallery ini semakin menarik adalah meskipun berkonsep tradisional, namun kesan mewah sangat terasa di setiap sudutnya. Selain makanannya yang lezat, tempat ini juga dihiasi oleh benda-benda antik lho, ditambah lagi dengan pemandangan pegunungan yang mengelilingnya. Pasti menjadikan pengalaman wisata kuliner kalian semakin mengesankan. Oh iya, meskipun terkesan mewah, harga makanan di tempat ini sangat terjangkau kok, jadi tak perlu pikir panjang lagi kan?

Joglo resto

foto: @novinop9

The Hills Dining Restoran

Ada satu lagi tempat makan bernuansa romantis di Semarang, yakni The Hills Dining Restoran. Jika kalian menyempatkan diri berkunjung ke tempat ini, kalian akan merasakan nikmatnya menyantap makanan sambil melihat Kota Semarang dari ketinggian. Restoran yang berlokasi di Bukit Baladewa, Bukit Asri, Semarang ini memiliki dua area, yakni Indoor dan outdoor. Kedua area tersebut memiliki keistimewaannya masing-masing, jika kalian berkumpul bersama keluarga dan lebih memilih kenyamanan ekstra, sebaiknya pililah area indoor. Namun jika kesan romantis yang kalian cari, outdoor adalah pilihan tepat. Untuk menu makanan yang disajikan cukup beragam, mulai dari makanan western, lokal, hingga Jepang lengkap tersedia di tempat ini.

hilsss

foto:flickr.com

Han’s Kopi
Jika kalian kebetulan mahasiswa sekaligus pecinta bola, Han’s Kopi adalah tempat layaknya surga. Bukan tanpa alasan memang, tempat makan yang terletak di Jalan Kusuma Warani Pleburan ini menyediakan aneka macam makanan dan minuman yang aman buat kantong alias murah.
Istimewanya lagi adalah tempat ini sering sekali menayangkan langsung atau nonton bareng pertandingan bola. Jadi bisa dibayangkan bagaimana serunya nongkrong di tempat yang satu ini.

Untuk harga makanan dan minuman di Han’s Kopi ini terhitung sangat murah, cukup dengan mengeluarkan beberapa ribu rupiah saja kalian bisa menikmati kopi, makanan serta kenyamanan di tempat makan ini.

Bagaimana? Sudah terasa lapar? Buruan deh pergi berlibur ke Semarang, dan jangan lupa bekali diri dengan info seputar tempat wisata di Semarang sebelum menghabiskan liburan disana.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online