UPT Pendidikan Pondok Aren Galang Bantuan Untuk Korban Banjir
detaktangsel.com- PONDOK AREN , Penggalangan dana bantuan untuk korban bencana alam terus dilakukan banyak pihak, tak terkecuali UPT Pendidikan Kecamatan Pondok Aren. Bersama para pengawas, Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S), dan para Kepala SD se-Kecamatan Pondok Aren, penggalangan dana ini berhasil mengumpulkan sejumlah bahan makanan dan baju layak pakai serta sejumlah uang yang akan disalurkan melalui panitia penggalangan bantuan yakni Dinas pendidikan Kota Tangsel.
Kepala Unit Pelaksana Teknik (UPT) H. Junaedi mengatakan, langkah untuk melakukan penggalangan bantuan terhadap korban bencana banjir yang terjadi dibeberapa wilayah yang ada di Provinsi Banten akhir-akhir ini sudah sesuai intruksi dinas pendidikan.
“Berdasarkan instruksi pimpinan kami menghimbau melalui kepala sekolah dasar baik swasta maupun negeri agar mengumpulkan bantuan untuk korban banjir. Selanjutnya semua bantuan ditampung di dinas pendidikan,'’ ungkapnya.
Lebih lanjut Junaedi menuturkan, penggalangan bantuan bagi para korban bencana ini dapat dijadikan media untuk membentuk karakter siswa dalam membangun kepedulian kepada sesama.
"Hikmah yang ada dari musibah bencana ini tak lain untuk mengasah kepekaan kepada anak didik kita agar kedepannya mereka memiliki sikap toleransi kepada sesama," ujarnya. (red)