BLHD Tangsel Perhatikan Situ Di 7 Kecamatan
detaktangsel.com TANGSEL - Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar sosalisasi tentang minimnya sumur resapan dan menyusutnya Situ-Situ Tangsel di RM Telaga Seafood, BSD, Tangsel, Rabu (16/9/2015).
Kepala BLHD Tangsel, Rahmad Salam, mengatakan sosalisasi ini untuk mengetahui jumlah panjang Situ dan banyaknya sumur yang akan diperjuangkan agar tidak mengering. Untuk saat ini di Tangsel sendiri dari 7 Kecamatan ada sebanyak 950 sumur.
"Inilah yang akan kita jaga, agar nantinya tidak mengering dan akan bermanfaat bagi masyarakat Tangsel," ungkapnya kepada wartawan.
Salam menambahkan di Tangsel sendiri masih ada Situ yang bernasib malang, karena dimiliki oleh perorangan. Padahal Situ sendiri seharusnya dimiliki oleh pemerintah.
"Kita masih terus mengambil kembali Situ yang di klaim milik perorangan, kita juga akan menantang sampai kepengadilan," jelasnya
Sementara dalam aturan yang berlaku sudah jelas dikatakan bahwa Situ harus dijaga oleh pemerintah setempat. Namun kenapa hingga saat ini masih saja ada perorangan yang terus mempertahankan Situ yang diakui milik pribadi dirinya.
"Ini tidak diperbolehkan, maka dari itu, kita terus berupaya untuk mengambil kepemilikan Situ itu agar di jaga dan dirawat pemerintah," tandasnya.