Lagi, Mahasiswa Tangsel Tolak #2019GantiPresiden
detaktangsel.com SERPONG-Pasca beredarnya pesan berantai yang disebarkan melalui aplikasi What aps soal rencana aksi #2019GantiPresiden, sejumlah mahasiswa di Kota Tangerang Selatan yang menamakan dirinya Kesatuan Aksi Masyarakat Cinta Kota Tangerang Selatan (KAMCITAS), kembali turun kejalan. Mereka aksi menolak gerakan #2019GantiPresiden dengan menggelar aksi di Kelurahan Buaran, Serpong, Sabtu (15/9/2018).
Digelarnya aksi tersebut oleh mahasiswa, sebelumnya mereka mendengar kabar bahwa akan ada Deklarasi gerakan #2019gantiPresiden di Kawasan Buaran Serpong, sehingga, mahasiswa kembali menyuarakan penolakannya. Untuk diketahui, beberapa waktu yang lalu tepatnya 4 September 2018, mahasiswa juga menggelar aksi dengan isu yang sama yaitu penolakan terhadap #2019gantiPresiden.
"Mengapa kami selalu menolak hastag 2019 Ganti Presiden, kami menilai bahwa kegiatan tersebut termasuk dalam kegiatan makar yang bisa saja membahayakan NKRI," kata koordinator aksi, Khoirul Umam dilokasi aksi.
Selain berorasi, pengunjuk rasa juga membawa spanduk bertuliskan tolak kegiatan #2019 Ganti Presiden dan Warga Buaran Menolak Acara #2019Ganti Presiden. Mereka juga menilai deklarasi gerakan ganti Presiden menggiring opini masyarakat agar tidak percaya pada Presiden yang saat ini dijabat Presiden Joko Widodo. "Jika ingin mendukung salah satu pasangan Capres dan Cawapres silahkan, tapi jangan suarakan hastag 2019 Ganti Presiden," tandasnya.