41 Tahun Pengabdian Bang Ben untuk Negeri menjadi Modal Kuat Melanjutkan Pengabdiannya bagi Masyarakat
PAMULANG, detaktangsel.com - Masa kampanye pilkada serentak 2024 di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terus dimanfaatkan secara optimal oleh pasar kandidat Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel nomor urut satu, Benyamin Davnie - Pilar Saga Ichsan di banyak tempat. Demikian juga untuk pasangan kandidat pasangan Calon Gubernur Banten Airin Rachmi Diany - Ade Sumardi di wilayah kabupaten/kota.
Hari ini, Rabu (02/10/2024) merupakan hari ke-tujuh masa kampanye sejak 25 September lalu. Kata Bang Ben, sapaan akrab Benyamin Davnie, setiap hari tidak kurang dari tujuh (7) tempat dilaksanakan kampanye dengan pola tatap muka dengan masyarakat untuk menyampaikan Visi-Misi dan tanya jawab, baik langsung maupun melalui tertulis karena keterbatasan waktu kampanye yang cukup padat.
Di kawasan Jalan Saidin, Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Pamulang, Kota Tangsel, Benyamin Davnie dalam kesempatan kampanye memaparkan pentingnya untuk menjaga kesehatan bagi seluruh masyarakat. Bang Ben juga mengingatkan bahwa tahun lalu kasus penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang disebabkan oleh virus dengue yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti dan Aedes albopictus betina cukup banyak terjadi, mencapai 420 kasus dalam rentang 12 bulan.
"Ini dalam delapan bulan sudah 688 kasus," ungkapnya.
Diketahui, penyakit DBD merupakan salah satu masalah kesehatan yang serius dan dapat mengancam nyawa. Gejala DBD ditandai dengan demam dan disertai perdarahan. Jika tidak ditangani dengan baik, DBD bisa menyebabkan komplikasi yang cukup parah, bahkan berpotensi menyebabkan kematian.
Bang Ben menjelaskan, masa jabatan pasangan pasangan Wali Kota Tangsel mustinya berakhir pada 2026, tetapi karena perintah Undang-undang, maka pada 27 Nopember mendatang dilaksanakan pemilihan kepala daerah serentak dan saat ini waktunya kampanye selama dua bulan dan masih menyisakan 55 hari lagi. "Ini hari ke-tujuh saya kampanye dan sudah didaftarkan ke KPU, dikasih tahu ke KPU bahwa saya sedang melaksanakan kampanye. Oleh karena itu, saya mengucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu, serta tuan rumah yang sudah hadir dan memberikan kesempatan kepada saya," terang Bang Ben.
Terkait pelayanan kesehatan bagi masyarakat, lanjut Bang Ben menggungkapkan bahwa di Kota Tangsel sudah tersedia tiga RSUD, yakni di Pamulang, di Serpong Utara, dan di Pondok Aren, serta terdapat 35 Puskesmas dan ratusan posyandu yang menjadi program prioritas pemerintah kota Tangsel. "Kedepan, posyandu akan menjadi pusat pelayanan kesehatan terkecil di tingkat rukun tetangga atau rukun warga," terang Benyamin Davnie.
Bahkan, selain itu juga di Tangsel sudah ada petugas-petugas kesehatan yang keliling setiap hari "Ngider Sehat" yang siap melayani masyarakat secara gratis.
Pada kesempatan tersebut, selain soal pentingnya menjaga kesehatan, Bang Ben juga memotivasi masyarakat di bidang ekonomi untuk membangun usaha mandiri seperti usaha kecil dan menengah di bidang kuliner atau usaha lainnya.
Diketahui, saat dilaksanakan Pemilu Pileg dan Pilpres, jumlah DPT di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) ada 350 dan untuk Pilkada jumlahnya mencapai 600 pemilihan dengan sebaran jumlah TPS yang berkurang di setiap wilayah. "Jangan karena TPS nya jauhan dikit, jangan tidak datang. Partisipasi pemilihnya mudah-mudahan datang semua ke tempat pemungutan suara untuk dikasih surat suara, setelah dibuka surat suaranya, nomor satu kita coblos," ajaknya lagi. (Zal)