Tingkatkan Perekonomian, Peserta Lomba Cipta Menu B2SA Buat Lunch Box
detaktangsel.com SERPONG--Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) menggelar Lomba Cipta Menu B2SA (Beragam, Bergizi Seimbang dan Aman) di Kawasan Pertanian Terpadu, Serpong, Kamis, 18 Juli 2019.
Menurut Kabid Keanekaragaman Konsumsi dan Keamanan Pangan DKP3, Muhamad Faridzal, sebanyak 45 orang dari 15 kelompok menciptakan menu baru berbahan dasar non beras dan non terigu. Setiap tahun biasanya peserta diminta membuat dan menampilkan menu dalam satu hari, seperti menu sarapan, siang dan menu malam.
"Berbeda, kali ini peserta diminta membuat menu lunch box, agar bisa mengangkat perekonomian di dalam rumah tangga. Sehingga bisa menciptakan dan menjadikan ibu-ibu lebih inovasi dan kreatif lagi. Sehingga bisa menciptakan produk yang memiliki nilai jual," jelasnya.
Pihaknya ingin menggali potensi ibu-ibu PKK dan KWT agar bisa memenuhi standar, yakni 45 jenis gizi yang diperoleh menjadi salah satu syarat dalam lomba yang akan dinilai oleh juri.
"Penilaianya akan dihitung berdasarkan penampilan yang menarik, kadar kalori, protein, dan lainnya yang akan dinilai oleh juri," kata Faridzal.
Kepala DKP3 Kota Tangsel Nur Slamet mengatakan, lomba digelar untuk meningkatkan konsumsi masyarakat. Dimana peserta berlomba menciptakan menu yang bisa diaplikasikam ke dalam rumah tangga dan bisa dijual.
"Peserta diminta untuk menyiapkan menu lunch box berbahan dasar jagung, ubi, singkong dan kentang. Hal ini untuk meningkatkan keragaman konsumsi dengan berprinsip pada non beras dan non
terigu agar bisa menghilangkan ketergantungan beras," ungkapnya.
Melalui lomba ini diharapkan dapat menumbuhkan kreatifitas dan inovasi dalam membuat olahan pangan yang menarik, citarasa tinggi, dan bernilai gizi, tetapi nilai komersialnya juga menjadi perhatian, sehingga ada nilai ekonomi yang diperoleh. Hal ini sangat beralasan, agar pemanfaatan pangan lokal dapat terus berkelanjutan.