Momen Ular Piton 5 Meter Merayap di Atap Rumah Warga Tetap Santai

Momen Ular Piton 5 Meter Merayap di Atap Rumah Warga Tetap Santai

Detaktangsel.com VIDIO -- Baru-baru ini, media sosial ramai dengan video yang menampilkan ular piton karpet berukuran besar sedang merayap dari atap ke pepohonan di halaman sebuah rumah.

Pada video yang beredar, jelas terlihat bahwa ular tersebut pertama-tama merayap di atas atap rumah di Queensland, Australia, dan kemudian bergerak perlahan ke sebuah pohon.

"Di Australia, hanya di sini Anda akan menemukan ular karpet sepanjang 5 meter di lingkungan pinggiran kota," tulis keterangan yang menyertai unggahan tersebut.

Pemilik akun hanya bisa melihat saat ular tersebut berpindah dari satu pohon ke pohon lain dengan hati-hati.

Saat ini belum ada informasi mengenai apakah ular tersebut akhirnya berhasil ditangkap atau tidak, namun unggahan ini telah memancing berbagai macam tanggapan dari para netizen.

"Sangat tengat, karena jika aku berada di situ, pasti aku akan berteriak histeris," komentar seorang netizen.

"Kalau di Indonesia, mungkin ini akan dianggap sebagai pertanda adanya pesugihan," tambah netizen lainnya.

"Ular tersebut mungkin sedang menjalankan tur dari satu rumah ke rumah lainnya," tambah pendapat dari warganet lain.

LINK VIDEO

Momen Ular Piton 5 Meter Merayap di Atap Rumah Warga Tetap Santai

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online