Diduga Gagal Merampok, Pelaku Tinggalkan Mobil di Nusa Loka BSD
detaktangsel.com SERPONG-Gagal merampok sasaran, sejumlah pelaku melarikan diri dengan menceburkan diri ke kali di Jalan Flores II Nusa Loka 14.4 BSD, Lengkong Gudang Timur, Kecamatan Serpong, Kota Tangsel pada Selasa, (5/9/2017) sore.
Kelompok diduga perampok ini gagal melakukan aksi kejahatannya setelah ketahuan warga yang mencurigai tindak tanduk mereka. Kawanan perampok masuk komplek perumahan tersebut sekira pukul 14.00 WIB. Saat itu kondisi perumahan sedang sepi. Kawanan perampok yang menumpang mobil Toyota Avanza hitam bernopol B 2000 DTT masuk gerbang perumahan dengan kecepatan tinggi. "Warga curiga mobil yang dikendarai perampok ngebut masuk komplek perumahan," ujar salah seorang warga sekitar Joseph Julian Wisesa.
Menurutnya, setelah gagal merampok dan dikepung sejumlah petugas kepolisian, kompolotan tersebut lari dan melompati pagar dan menceburkan diri ke kali di belakang perumahan. "Polisi juga menggeledahan yang dipakai untuk beraksi," ujar Yoseph.
Sementara petuga keamanan perumahan Supriyadi mengatakan, saat mobil digeledah ditemukan sejumlah barang milik komplotan penjahat. Ada tiga tas ransel dan tiga tas selempang semuanya berukuran besar. "Sama polisi di sekitar kali juga terus diberondong tembakan," tegasnya.
Menurutnya, polisi menembaki ke arah semak belukar yang berada di sekitar bantaran kali. "Saya lihat sopirnya, badan gemuk dan rambutnya ikal," tandasnya.