Kunjungan silaturahmi ini dalam rangka melakukan program 7 kunjungan atau silaturahmi baik ke Lembaga/instansi serta tokoh agama dan juga tokoh masyarakat di wilayah Kota Tangsel. Program 7 kunjungan ini merupakan salahsatu kegiatan yang akan dilaksanakan oleh seluruh PSI se-Indonesia dalam rangkaian HUT PSI ke-7. Perlu diketahui bahwa Partai Solidaritas Indonesia tepat berusia 7 tahun di tanggal 16 November 2021.
"Silaturahmi ini kami lakukan karena media adalah yang sangat mitra penting bagi PSI Tangerang Selatan dimana media mempunyai peranan yang sangat besar untuk membantu publikasi kerja partai maupun anggota dewan dari Fraksi PSI di DPRD Kota Tangsel", Ujar Andreas Ari (Ketua DPD PSI Tangsel).
Selain itu, media juga menjadi penyeimbang informasi yang dimana kita ketahui banyak informasi yang beredar yang masuk dalam kategori hoax atau berita bohong khususnya di Tangsel dan kami Yakini PWI Tangsel selaku salahsatu organisasi yang menaungi teman-teman wartawan memiliki integritas yang baik dalam melakukan pemberitaan, lanjut Andreas.
Ferdiansyah selaku ketua Fraksi PSI DPRD Tangsel yang turut serta mendampingi, menambahkan harapannya kepada PWI Tangsel dapat menjadi mitra strategis bagi PSI Tangsel karena sering kali kami di PSI tidak bisa mendapatkan informasi yang menyeluruh mengenai suatu permasalahan atau issue dan rekan-rekan wartawanlah yang bisa memberikan informasi tersebut. Atas dasar itu, PSI Tangsel tidak bisa dilepaskan dari media maupun wartawan.
Di ujung pertemuan silaturahmi ini, kami berpesan kepada PWI Tangsel jangan segan-segan untuk berkolaborasi dan bertukar informasi terkait kebijakan dari pemerintah kota sebagai bagian stakeholder kota Tangerang Selatan, pungkas Andreas.
Selain ketua DPD PSI Tangsel dan Ketua Fraksi PSI Tangsel, tampak hadir dalam lawatan silaturahmi tersebut Sekretaris DPD PSI Tangsel, bro Steven Jansen, Ketua DPC PSI Serpong, Bro Dondi serta di damping oleh dua anggota DPRD Tangsel Fraksi PSI lainnya yaitu Emanuella Ridayati dan juga Christian.