Tingkatkan Pengawasan Pilkada, Panwascam Pondok Aren Gelar Sosialisasi

Tingkatkan Pengawasan Pilkada, Panwascam Pondok Aren Gelar Sosialisasi

detaktangsel.com PILKADA - Menjelang dan menghadapi prosesi Pilkada 2015 Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Pondok Aren menggelar kegiatan sosialisasi kepada beberapa elemen masyarakat dan instansi pemerintah kota di Gedung PGRI Kecamatan Pondok Aren, Kamis sore (15/10).

Hal ini berharap berguna untuk meningkatkan pengawasan khususnya ditingkat wilayah Kecamatan Pondok Aren.

Dalam kesempatan tersebut, Muhammad Acep, Komisioner Panwaskada Kota Tangsel mengatakan, pengawasan dalam prosesi Pilkada merupakan salahsatu bagian terpenting karena tersapat perubahan paradigma.

"Panwaskada sebagai penyelenggara Pilkada bertugas mengawasi pelaksanaan Pilkada baik dari Pihak KPU maupun dari masing-masing Paslon, ini merupakan era perubahan paradigma dari sentralistik menjadi disentralistik, yang merupakan salah satu dampak dari otonomi daerah" papar Acep.

Ia juga menyebutkan, perlu dicermati kepada setiap elemen masyarakat. Ada beberapa titik rawan yang harus diutamakan dalam pengawasan Pilkada. Pertama pada pendataan Data Pemilih, kedua pada masa kampanye, dan yang ketiga proses pemungutan suara.

Maka dari itu, Ia berharap pengawasan penyelenggaraan ini sebaiknya tidak hanya dilakukan oleh pihak Panwas dan aparat penegak hukum saja, karena mengingat pentingnya proses pengawasan ini, sebaiknya segala unsur lapisan masyarakat ikut serta mengawasi guna mengawal dan menyukseskan penyelenggaraan pemilukada, harap Acep.

Sementara disisi lain, Sekcam Pondok Aren Makum Sagita, S.Pd menegaskan, pihaknya sebagai aparatur negara harus menjaga kenetralitasan pada momentum Pilkada serentak ini.

"Kami selaku perwakilan dari aparatur pemerintahan berkomitmen, bahwa kami menjunjung tinggi Netralitas setiap pegawai negri sipil, karena siapapun yang terpilih nantinya pasti akan kita dukung, dan sebagai warga Tangerang Selatan harus mendukung terlaksana dan sukses kegiatan Pilkada ini," katanya dalam kegiatan itu.

Diketahui, dalam kegiatan itu, hadir juga Kapolsek Pondok Aren, perwakilan Koramil, dan organisasi masyarakat.

Go to top

Copyright © 2013  Detak Group. All rights reserved.

Support by pamulang online