Ketua DPD PKS Kabupaten Tangerang, Bambang Sudarmadi mengatakan, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang selama ini dikenal sebagai partai Islam, tentu tidak anti musik-musik anak muda atau musik tongkrongan seperti rege ini.
Bahkan DPD PKS Kabupaten Tangerang, sengaja mengundang musik rege ini untuk merangkul mereka dan pencinta musik rege di Kabupaten Tangerang. Karena kalangan anak muda akan mudah didekati dengan pertunjukan musik yang mereka sukai.
"Kami sengaja merangkul para pencinta rege di Kabupaten Tangerang. Karena para pencinta musik rege ini mnerupakan potensi pemilih yang cukup bagus pada pemilu 2014 mendatang," ujar Bambang kepada Detak Tangsel.com.
Menurut Bambang, saat ini PKS tetap solid untuk memepertahankan partai menjadi peserta pemilu 2014 mendatang. Untuk itu PKS juga harus bisa membina para kader dan simpatisan, serta merangkul masyarakat umum yang lain sebagai target pemilih.
"Kami berharap masyarakat Kabupaten Tangerang, mulai anak-anak muda hingga orang dewasa yang memiliki hak pilih masih akan memberikan kepercayaan kepada PKS dan akan memilih PKS termasuk pencinta musik rege ini," tukasnya. (Vj).